Home / Uncategorized / *PAM dan Patroli Ibadah Minggu oleh Polsek Sanaman Mantikei*

*PAM dan Patroli Ibadah Minggu oleh Polsek Sanaman Mantikei*

 

Polres Katingan – Personil Polsek Sanaman melaksanakan Patroli dan Pengamanan (PAM) Ibadah Minggu di Gereja yang berada di wilayah Hukum Polsek Sanaman Mantikei untuk Ciptakan Situasi Aman dan Kondusif.

“Kita melakukan pengamanan dan patroli ini untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat khususnya para jemaat yang mengikuti ibadah kebaktian minggu,” kata Kapolsek Sanaman Mantikei Iptu Suwardi, S.H. Minggu (2/11/2025).

Pelaksanaan Patroli di saat Ibadah yang dilakukan oleh Personil Polsek Sanaman Mantikei guna menjalin hubungan baik dengan masyarakat dengan tidak di pandang bulu dan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang akan melaksanakan ibadah apa lagi yang letaknya berada di pinggir jalan raya dan ramainya masyarakat yang melaksanakan ibadah Minggu bagi umat Nasrani.

Kapolsek Sanaman Mantikei mengatakan dengan adanya kegiatan pengamanan ini dapat meyakinkan para Jemaat untuk memberikan kepastian dan menjamin keamanan bahwa rangkaian ibadah Kebaktian Minggu dapat berjalan dengan aman, lancar dan kondusif. (dry26)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *